Kamis, 20 September 2012

SPESIFIKASI TOYOTA AGYA MULAI TERUNGKAP

Toyota Agya TRD-S
           Seperti dugaan sebelumnya baik Astra Toyota Agya maupun Astra Daihatsu Ayla sama-sama jadi daya tarik utama pada masing-masing both mereka. Hal ini karena banyaknya pemberitaan di berbagai media baik cetak maupun internet yang menggugah rasa ingin tahu masyarakat akan calon mobil murah Toyota dan Daihatsu ini. Tak ayal banyak pengunjung pameran mobil Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012 yang mengerubungi display mobil Agya dan Ayla. Mereka pun tak sungkan bertanya spesifikasi mobil imut ini.
        Mengutip kabar dari dapurpacu.com pihak Toyota Astra Motor memastikan Toyota Agya akan tersedia dalam 3 varian. Varian tersebut adalah Toyota Agya TRD-S, High-Grade (G), Medium-Grade (E)
           Spesifikasi Toyota Agya terbagi sebagai berikut:
        Toyota Agya TRD-S diinspirasi dari TRD (Toyota Racing Development) dengan ciri aerokit yang menempel pada bodi mulai dari depan, samping dan belakng. Kemudian ditempelkan pula emblem TRD-S dan stiker TRD-S sebagai penegas kesan sporty.
Toyota Agya High-Grade (G)

          Toyota Agya High-Grade (G) menampilkan eksterior dengan detail chrome pada grille radiator dan molding pelindung samping pada bodi. Lapisan chrome tersebut diaplikasikan pada pegangan pintu luar, lis bodi samping, horizontal grille, serta bingkai rumah fog lamp. Desain handle pintu dan spoiler belakang yang sporty juga menambah kesan mewah. Sedangkan Toyota Agya Medium-Grade (E) terlihat tampil apa adanya, penerapan chrome hanya pada sebuah horizontal grille, sementara lampu kabut ikut hilang pada varian terendah ini. Namun dari semua varian Toyota Agya yang nampang di IIMS 2012 ini semua sudah memakai velg racing hal ini bebeda dari Daihatsu Ayla type D dan M.
 Toyota Agya Medium-Grade (E)
          Interior Toyota Agya secara umum terkesan lapang, begitu juga pada bagasinya. Semua tipe sudah terpasang AC, power window dengan auto down untuk pengemudi dan central door lock, jok berbahan fabric dengan sandaran kepala serta sabuk keselamatan. Untuk varian TRD S dan G dilengkapi dengan fitur chrome AC Register, chrome list di combination meter, 2 Din audio CD/MP3/USB/Aux, chrome parking brake knob dan chrome parking shift lever knob, serta sistem power steering. Sedangkan pada varian Medium-Grade (E) dilengkapi speedometer, dan 1 Din audio CD/MP3/USB/Aux. Kabarnya untuk versi TRD-S sudah dilengkapi dual airbag di depan.
           Dimensi Astra Toyota Agya sebagai berikut panjang 3.580mm dengan lebar 1.600 mm, tinggi 1.530 mm serta wheelbase 2.730 mm dengan radius putar diklaim 4,4 meter. Agya menggendong mesin berkode 1KR dengan kapasitas 998 cc, DOHC fuel injection. Tenaga diklaim mencapai 65 hp pada 6.000 rpm dan torsi 85 pada 3.600 rpm. Mesin tersebut di joinkan dengan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan. 
           Lalu bagaimana soal harga? Harga Toyota Agya masih belum diumumkan mengingat regulasi Low Cost and Green Car (LCGC) belum di terbitkan pemerintah. Namun informasi yang tersiar Toyota Agya termurah akan berharga Rp. 80 jutaan.


Sumber:
-  http://www.dapurpacu.com/harga-toyota-agya-dari-rp-80-jutaan-prediksi/
Courtsey Images:
- paultan.org

1 komentar:

  1. Gan kira kira daihtasu Ayla atau Toyota Agya modelnya mirip seperti Toyota Yaris atau Daihatsu Ceria ya?, Soalnya sampai hari ini belum pernah liat yang asli hanya Nampak fotonya aja.
    Memang kalau spesifikasinya bagus dan harga murah, Cuma ntar kalau uda indent takutnya modelnya mirip dengan Daihatsu Ceria,,, Hemmmm
    Kalau agan agan pernah liat yang asli tolong pencerahaannya ya???

    BalasHapus