Jumat, 22 Februari 2013

AKHIRNYA, CHEVROLET SPIN MELUNCUR DI INDONESIA


        Yup,  Selasa 19 Februari 2013 yang lalu menjadi sejarah bagi Chevrolet Spin meluncur di Indonesia untuk pertama kalinya. MPV 7 seater yang lama di nantikan ini memang baru muncul terbatas untuk rekan-rekan wartawan. Peluncuran Chevrolet Spin dilakukan di pabrik Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat. Menurut situs dapurpacu.com MPV Chevrolet Spin di produksi General Motor Indonesia (GMI) untuk pasar dalam negeri dan Asia Pasifik. Asia khusunya Asia Tenggara seperti Thailand, Filipina. Tak hanya itu Spin juga bakal nyasar hingga Afrika Selatan. 
       Guna melahirkan Chevrolet Spin, pihak General Motor (GM) berinvestasi US $ 150 juta atau sekitar Rp. 1,4 triliun untuk membangkitkan pabrik tersebut di atas. Pada kesempatan itu sejumlah jurnalis berkesempatan berkeliling pabrik dan merasakan jok MPV Spin. Namun mereka hanya diberi izin untuk menjadi penumpang.

“Lho kok jadi penumpang?” tanya salah satu jurnalis.
“Ya ini belum resmi dirilis. Masih perkenalan,” jawab Maria Sidabutar, Direktur Komunikasi GM Indonesia.
       Kembali ke mobil itu sendiri Chevrolet Spin mempunyai tampang khas Chevrolet dengan grille lebar yang terbagi dua dan emblem khas Chevy. Lampu utamanya mengadopsi seperti milik Colorado dengan sentuhan lain sehingga lebih membulat dan memanjang. Bagian buritan juga terkesan menarik cenderung macho. Sepintas Chevy Spin mirip Nissan Grand Livina. 

       Masuk kedalam kabin, anda akan disuguhkan dashboard dengan konsep dual cockpit dengan warna two-tone hitam dan silver. Dashboard yang disajikan terlihat futuristik dan khas Chevrolet. Desain kemudi terlihat menarik plus indikator kecepatan menggunakan model digital. Kursi depan bermodel semi buchet. Dikatakan seorang wartawan yang bertinggi 178 cm merasa agak sempit jika duduk di bangku baris kedua. Lebih terasa lagi jika duduk di bangku baris ketiga. Sehingga disimpulkan jika bangku baris ketiga lebih cocok untuk orang berpostur tak lebih dari 170 cm.

       Spin versi Indonesia menyodorkan tiga pilihan mesin, yakni bensin 1,2 dan 1,5-liter serta turbodiesel 1,3-liter. Banderol yang ditawarkan mulai Rp 139 juta on the road Jakarta. Sangat menarik bukan? Namun untuk mendapatkannya anda harus menuggu April mendatang.








sumber : dapurpacu.com

1 komentar: